Dewan Minta Anak-anak Diberikan Bekal Agar Jadi Insan Berkarakter

pada Rabu, 18 November 2020
  • Berita Online

WARTAPHOTO.NET.PATI- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Endah Sri Wahyuningati, menghadiri kegiatan sosialisasi pelatihan kompetensi siswa berkarakter SMP yang dilaksanakan oleh dinas pendidikan, (16/11/2020).

“Tujuannya untuk menbangun karakter adik-adik SMP kita yang semuanya menjadi generasi penerus bangsa yang diharapkan punya kemampuan yang peka di tengah suasana pandemi yang sam- sama kita hadapi,” kata dia.

Anggota dewan ini menyebut, jika anak-anak harus diberikan bekal agar menjadi insan yang berkarakter.

“Sehingga mampu menyelesaikan berbagai permasalahan yang timbul di organisai sekolah maupun di masyarakat kelak,” harap dia.

Di masa Pandemi Covid-19 ini, kata dia, memang anak-anak bervariasi, ada yang senang dengan libur tapi ada juga yang merasa jenuh.

“Sehingga pemikiran anak-anak cukup berbeda sehingga ini menjadi kajian kita bersama dalam rangka mencari solusi permasalahan yang timbul di dunuia pendidikan khususnya membangun karakter anak yang masih usia penuh pembelajaran yang harus kita bimbing,” tandas dia.

Reporter : Putra Editor : Revan Zaen