WARTAPHOTO.NET. PATI – Fraksi Nasdem DPRD Kabupaten Pati meminta agar PT BPR Bank Daerah Pati Tingkatkan Pelayanan Konsumen.
Hal itu diungkapkan oleh juru bicara Fraksi Nasdem, Roihan, saat membacakan pendapat akhir fraksi terhadap rancangan peraturan daerah Kabupaten Pati tentang penyertaan modal daerah kedalam PT BPD Jateng, PT BPR bank daerah Pati (Perseroda) dan Perumda air minum Tirta Bening Kabupaten Pati pada APBD Kabupaten Pati tahun anggaran 2021, bertempati di ruang paripurna, Sabtu (7/11/2020).
Raoihan mengatakan, bahwa BUMD memiliki peran yang sangat strategis dalam pembangunan ekonomi daerah untuk memperoleh manfaat secara ekonomi berupa keuntungan deviden dan pertumbuhan nilai perusahaan yang mendapat investasi, peningkatan jasa dan keuntungan bagi hasil investasi, serta peningkatan pajak bagi daerah.
“Tentunya setiap investasi yang dilakukan pemerintah daerah diharapkan dapat mendorong atau meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan perekonomian daerah,” kata dia.
Roihan menambahkan, terkait dengan penyertaan modal daerah kedalam PT BPR Bank Daerah Pati, Partai Nasdem memberikan beberapa saran dan masukan.
Pertama PT BPR bank daerah Pati (Perseroda) diharapkan lebih meningkatkan pelayanan kepada konsumen sehingga mampu bersaing dengan lembaga perbankan yang lain.
“Kemudian meningkatkan laba perusahaan sehingga berdampak pada peningkatan dari dan yang disetor pada kas daerah Kabupaten Pati,” kata dia.
Roihan menambahkan, setelah mendengarkan dan mencermati pemaparan mengenai analisa investasi bisnis plan lima tahun ke depan serta gambaran umum terkait kondisi masing-masing perusahaan, yang mana nantinya akan memberikan kontribusi positif pada pemerintah daerah Kabupaten Pati maka Fraksi Partai Nasdem menyetujui raperda penyertaan modal tersebut.
“Yang selanjutnya untuk dibahas di tingkat selanjutnya,” tandas dia.
Reporter : Putra Editor : Revan Zaen