WARTAPHOTO.NET.PATI- Atap pada empat ruang kelas di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Ngarus 02, Kecamatan Pati, mengalami roboh, Minggu (1/11/2020) malam lalu. Diperkirakan, disebabkan keroposnya pondasi bangunan ditambah guyuran hujan deras beberapa hari ini.
Adapun ruang yang mengalami kerusakan di antaranya kelas I, II, III dan ruang laboratorium. Atas kejadian itu, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati turut angkat bicara.
“Ya sangat ironis, dengan anggaran pendidikan yang semakin meningkat masih terjadi ada gedung sekolah yang sampai ambruk,” kata Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pati Roihan.
Ia berharap, dinas terkait harusnya memiliki data-data bangunan sekolah yang secara fisik mendesak untuk diperbaiki lantaran sudah rusak. Dan bisa menjadikan bangunan itu sebagai prioritas untuk mendapat bantuan renovasi. Sehingga tidak sampai ambruk seperti itu.
“Pemerintah daerah dalam hal ini harus bisa menjamin keselamatan dan keamanan siswa dan guru di sekolah. Beruntung kejadiannya malam dan saat ini pembelajaran juga masih daring. Sehingga tak ada korban jiwa,” jelasnya.
Hal yang sama juga diungkapkan Noto Subiyanto, anggota Komisi D. Pihaknya sangat menyayangkan kejadian itu. Noto tak bisa membayangkan jika peristiwa itu terjadi saat berlangsung kegiatan belajar mengajar. Tentu akan memakan korban banyak.
“Ngeri saya lihatnya. Atapnya ambruk. Itu kalau ada kegiatan belajar mengajar pasti banyak korbannya. Seharusnya dinas terkait memiliki data mana saja bangunan sekolah yang sudah lapuk. Itu bisa menjadi acuan untuk segera ditangani agar jangan sampai ambruk seperti itu. Bahaya sekali itu kan tempatnya generasi-generasi penerus menuntut ilmu,” kata dia.
Reporter : Putra
Editor : Revan Zaen