Belasan Ormas di Pati Deklarasikan Tolak Demo Anarkis

pada Senin, 19 Oktober 2020
  • Berita Online

WARTAPHOTO.NET.PATI –  Belasan Organisasi Masyarakat (Ormas) yang ada di Kabupaten Pati mendeklarasikan demonstrasi secara damai dan menolak dengan tegas anarkisme Deklarasi ini dilaksanakan di depan Ruang Rapat Paripurna DPRD Pati, Senin (19/10/2020).

Dalam deklarasi tersebut, dihadiri oleh Wakil Bupati Pati, Kapolres, Dandim, Ketua DPRD beserta para Wakil Ketua, perwakilan FKUB Pati serta perwakilan Ormas dan mahasiswa Kabupaten Pati.

Salah satu perwakilan dari para ormas, Pemuda Pancasila yang diketuai oleh Ahmadi mengatakan bahwa deklarasi ini untuk mengantisipasi agar tidak terjadi demo anarkis serta menjaga agar Kabupaten Pati tetap kondusif. Terlebih bahwa saat ini masih di tengah pandemi Covid-19.

Tiga hal yang dideklarasikan ialah, yang pertama, menolak dengan tegas demo anarkis. Kedua, mengimbau pada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan serta mencegah penyebaran Covid – 19. Ketiga, Tingkatkan Kaamanan dan kondusif kabupaten, dan menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia.

“Jangan sampai demo-demo anarkis yang selama ini ada, juga terjadi di Kabupaten Pati. Oleh karena itu, selaku ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Pati, ada tiga butir yang kami sampaikan,” ujar Ahmadi.

Adapun yang pertama ialah, MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Pati menola dengan tegas demo yang anarkis, demo yang merusak, demo yang menjelek-jelekkan pihak lain serta aksi bakar-membakar.

Kedua, MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Pati membantu TNI dan Polri dalam rangka untuk menciptakan keamanan dan menjaga NKRI yang berdasarkan Pancasila.

Lalu yang ketiga, MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Pati, mengajak seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Pati untuk hidup rukun, gotong royong dan damai, sehingga tetap tercipta kondisi yang aman dan tertib.

“Dengan deklarasi ini, semua elemen masyarakat baik individu maupun kelompok, semoga nantinya dapat menyikapi suatu isu secara cerdas, beretika dan profesional,” tegasnya.

Dengan demikian, lanjut Ahmadi, harapannya masyarakat tidak mudah dihasut dan tidak melakukan perbuatan yang tidak sesuai dengan aturan – aturan yang telah ada.

“Di Pati sudah cukup kondusif dan tertib. Dengan kami melakukan deklarasi ini semoga ke depan tidak terjadi demo anarkis di Kabupaten Pati,” pungkas dia.

Reporter : Putra

Fotografer : Arton Editor : Revan Zaen