Supriyanto “Japrek”: Target Kita Naik Kasta, Kita Ambil Pelatih dan Pemain Bisa Mewujudkannya

pada Kamis, 10 September 2020
  • Berita Online

WARTAPHOTO.net. PATI. Manajer Persipa Supriyanto “Japrek” menyebut jika tim yang sedang dipersiapkannya memang untuk memenuhi target naik kasta.

“Kita ini punya target mas. Jadi kita tidak hanya pengin ikut kompetisi tapi kita target naik kasta. Maka pelatih dan pemain kualifikasinya kita cari yang bisa menaikkan ke Liga 2. Ini komitmen kita,” ungkap Supriyanto, Rabu, (9/9/20).

Dirinya juga menyebut jika laskar saridin Persipa Pati saat ini fokus berlatih terus menerus. “Saat ini kita matangkan pemain, 24 pemain sudah kita kontrak, dari target 30 pemain yang bisa didaftarkan. Seleksi masih terus berjalan sampai kita punya 30 pemian. Sedangkan waktunya kan masih cukup lama,” tambahnya.

Terkait dengan kemungkinan Gelora Soekarno Mojoagung Trangkil menjadi salah satu tuan rumah gelaran liga yang kemungkinan berformat home tournament ini, dirinya cukup yakin.

“Sinyal-sinyal ke arah sana sudah ada.  Bisa kita lihat letak geografis, fasilitas, dan infrastruktur disini lengkap. Jadi kan nantinya pasti home tournament jadi sesuai yang sudah kita miliki. Kita yakin jadi tuan rumah,” imbuh anggota DPRD Jateng ini.

Terkait rencana launching pemain, jersey dan lainnya, manajemen menjawab belum ada rencana karena regulasi dan jadwal belum keluar.

Sementara itu wakil manajer Tris Irawan yang turut hadir mendampingi mengungkapkan bahwa manajemen telah mengagendakan sejumlah agenda ujicoba, namun kondisi ditengah pandemi covid-19 memang agak sulit.

“Kita sudah berencana ujicoba sesama liga 3. Kemudian kita juga rencanakan ujicoba dengan liga 2. Kita uji hasil latihan, teknik mental dengan pressing tinggi. Kita sudah surati beberapa tim tapi belum ada jawaban. Tapi tetap kita usahakan,” ungkap pria yang juga dikenal sebagai presenter sepak bola nasional ini.

Reporter: Revan Zaen

Editor: A. Muhammad