Terima Lencana Melati, Bupati Haryanto Ungkap Kepedulian Kwarcab Pati di Masa Pandemi

pada Selasa, 25 Agustus 2020
  • Berita Online

Terima Lencana Melati, Bupati Haryanto Ungkap Kepedulian Kwarcab Pati di Masa Pandemi

PATI, PATINEWS.COM

Bupati Pati Haryanto menerima Lencana Melati dari Kwartir Nasional.

Penghargaan tersebut disematkan langsung oleh Ketua Kwarda Jateng Siti Atikoh Ganjar Pranowo pada upacara Peringatan Hari Pramuka tingkat Provinsi Jateng di Gedung Gradhika Bhakti Praja Semarang. Selasa, 25 Agustus 2020.

Hadir pula dalam kegiatan tersebut, Gubernur Ganjar Pranowo yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Berbeda dengan peringatan Hari Pramuka pada tahun sebelumnya, peserta upacara yang hadir langsung kali ini dibatasi jumlahnya, karena mematuhi protokol kesehatan.

Meski begitu, tetap ada peserta lain yang mengikuti upacara secara virtual di tiap Kwarcab.

Sementara itu, melalui telepon selulernya, Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pati Soegiyono, menjelaskan bahwa Lencana Melati merupakan lencana jasa yang diberikan sebagai tanda penghargaan kepada seseorang, baik yang berada di dalam maupun di luar Gerakan Pramuka, yang telah memberikan jasa dan pengabdiannya bagi Gerakan Pramuka.

“Orang dewasa di dalam atau di luar Gerakan Pramuka dapat menerima dan mengenakan Lencana Melati apabila yang bersangkutan memenuhi beberapa syarat diantaranya yang bersangkutan menjadi Anggota Dewasa Gerakan Pramuka dan pernah dikukuhkan untuk menduduki suatu jabatan atau tugas tertentu sebagai anggota dewasa Gerakan Pramuka,” bebernya.

Penerima Lencana Melati, imbuh Soegiyono, juga bisa berasal dari dalam ataupun luar Gerakan Pramuka.

“Yang jelas yang bersangkutan telah memberikan jasanya yang cukup besar, yang dinilai oleh Kwartir Nasional Gerakan Pramuka bahwa jasa tersebut sangat bermanfaat bagi perkembangan Gerakan Pramuka,” sambung Kak Gik, sapaan akrabnya.

Dan Lencana Melati tersebut menurut Ketua Kwarcab, diberikan kepada seseorang lantaran dukungan moril dan materil orang tersebut yang diwujudkan dalam bentuk dana, sarana ataupun fasilitas untuk gerakan Pramuka.

Atas perhatian dan dukungan Bupati Pati Haryanto untuk gerakan Pramuka, maka Kwarnas pun akhirnya memberikan lencana tersebut.

Terlebih, lanjut Soegiyono, Bupati juga di Kwarcab telah menjadi Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Pati.

“Dan untuk se-Jateng, Pak Bupati Pati menjadi satu dari tiga penerima tanda penghargaan Lencana Melati di Jawa Tengah,” terangnya.

Sementara itu, menanggapi lencana yang diterimanya, Bupati saat diwawancarai usai penyematan lencana, mengaku merasa terhormat dan mengucapkan terima kasih kepada Gerakan Pramuka Kwartir Nasional yang telah mempercayainya untuk menerima Lencana Melati.

“Saya ucapkan terima kasih atas kehormatan yang diberikan oleh Gerakan Pramuka dengan penganugerahan Lencana Melati ini kepada saya,” ungkap Bupati.

Sebagai Ketua Mabicab, ia mengaku hanya berusaha sebaik – baiknya sesuai dengan amanat yang diberikan untuk dapat mengembangkan Gerakan Pramuka agar peran sertanya lebih dapat dirasakan oleh masyarakat, khususnya di Kabupaten Pati.

“Adapun usaha yang telah dilakukan ini dinilai berhasil dan layak untuk mendapatkan Lencana Melati, maka saya amat bersyukur dan mengucapkan terima kasih. Semoga ini dapat menjadi motivasi untuk dapat memberikan perhatian yang lebih lagi demi perkembangan Gerakan Pramuka. Karena prinsipnya apabila Pramuka ini berkembang dengan baik, saya yakin masyarakat akan dapat merasakan hasil karyanya,” terang Haryanto.

Terlebih di masa pandemi Covid-19 ini, menurut Bupati, Pramuka di Pati juga telah banyak berperan untuk membantu masyarakat melalui pembagian sembako, pembagian masker maupun upaya lain guna meringankan beban masyarakat.

“Sehingga selaku Kepala Daerah sekaligus Ketua Gugus Covid-19, saya pun mempercayai Pramuka Peduli Kwarcab Pati untuk ikut mengelola bantuan dari kalangan dunia usaha dan industri untuk kemudian dibagikan dalam bentuk sembako kepada masyarakat,” tandasnya.

(pn/ prk /hms)

Baca artikel lengkap Terima Lencana Melati, Bupati Haryanto Ungkap Kepedulian Kwarcab Pati di Masa Pandemi