Pemilik Akun FB Ciptoceblong Minta Maaf, Camat Cluwak Beri Apresiasi

pada Selasa, 19 Mei 2020
  • Berita Online

Pemilik Akun FB Ciptoceblong Minta Maaf, Camat Cluwak Beri Apresiasi

PatiNews.Com – Cluwak,

Setelah Camat Kecamatan Cluwak kab Pati Jawa Tengah memberikan tanggapan terkait pemilik akun ciptoceblong kurang dari 24 jam pemilik akun ciptoceblong meminta maaf melalui medsos Senin malam 18/05/20 Pukul 23:28 wib

Dalam akunnya menuliskan “Maaf semuanya pak , bu/mas,mbak, kawan2, kalo emang saya salah dlm mengunggah sesuatu, yg sekiranya menyinggung ato mengenai pihak2 tertentu saya pribadi dan sekeluarga,, ( mertuaku) saya memohon perminta maaf,an yg se besar2nya,, itu semua se mata2, kepedulian saya selaku menantu, merasa belum mampu membantu kehidupan mertua saya,, mengenai photo dan vidio tersebut,, niate kulo, sopo reti poro dermawan2 nk sa,ake roh omae pk wartoyo,, trus di dandani,, sing layak,, kulo mboten nangkletake lan nyinggung2 soal bpnt lan pkh,, sa,estu niku asli tenan,, ngoten pak bu sedayanipun,, matur suwun,” Ungkap Pemilik Akun di Medsos

Setelah adanya Permohonan maaf dari Akun Ciptocebong, camat Cluwak Lucky Pratugas membenarkan hal tersebut “Permintaan maaf tersebut tentu patut kita hargai, esensinya sebetulnya bukan soal bantuan apa yg diberikan kepada bu Sawini (pangan maupun rumah layak), karena nyata bu Sawini memang sudah mendapatkan bantuan dari pemerintah (bukan seperti yg disampaikan dalam postingan sebelumnya bahwa bu Sawini tidak mendapatkan bantuan dari pihak manapun).Cetus Lucky

Tapi yg menjadi esensi adalah mari bijak bermedsos, tidak hanya kita sebagai pengunggah maupun yg mengomentari, medsos bisa menjadi alternatif terakhir ketika semua saluran atau media aspirasi mengalami jalan buntuatau tidak ada solusi.

Bagi yg mengomentari pun juga sebaiknya tetap dalam Koridor solutif, jika provokatif justru akan menimbulkan perpecahan dan rasa tidak saling percaya yg ujung-ujungnya akan meruntuhkan semangat saling menghargai dan guyub rukun sesama wong Cluwak.

“Mudah-mudahan ini menjadi pelajaran berharga untuk kita semua agar mengedepankan komunikasi. Kami yg di Pemdes, Kecamatan, Pendamping PKH adalah pelayan, kami ada untuk melayani masyarakat,” tandasnya. (*)

Baca artikel lengkap Pemilik Akun FB Ciptoceblong Minta Maaf, Camat Cluwak Beri Apresiasi