Menikmati Wisata Kolam Irigasi Sidomukti Margoyoso

pada Selasa, 07 Juli 2020
  • Berita Online

Menikmati Wisata Kolam Irigasi Sidomukti Margoyoso

Penulis : Imam Muhlis Ali

Pada suatu waktu saya kedatangan tamu sedulur dari luar daerah, Saya di tanya : “Mas, di Kecamatan Margoyoso ini adakah wisata alam yang menarik? Tapi yang murah lo mas kalau perlu gratis he he,”.

Saya ragu menjawab spontan :” Mboh yo, kayaknya sulit menemukan wisata alam. Dengan sekenanya dijawab saja, la itu wisata tambak buntu Purworejo “.

Tapi kelihatan keadaannya semakin kurang menarik. Dulu tambak buntu merupakan tempat bermain waktu saya kecil. Dulu pepohonan masih rindang dan air banyak jernih mengalir.

Bingung dimana tempat wisata alam di Kecamatan Margoyoso

Entahlah saya harus menjawab apa kalau di tanya wisata di Kecamatan Margoyoso Kabupaten Pati. Paling-paling wisata religi di makam Waliyullah Syeh Ahmad Mutamakin Kajen dan Ronggokusumo Ngemplak Kidul.

Kolam irigasi ” rasulan ” Desa Sidomukti

Tiba-tiba anak kecil tetangga saya bilang :” ada mas wisata alam gratis. Kolam irigasi air jernih di Desa Sidomukti “.

” Sebelah mana itu dik ?”.

“Gapura merah Sidomukti dukuh Pejaten masuk ke timur kurang lebih 1 km. Terus belok ke utara dikit. Nah itu namanya kolam rasulan mas “. .

Letak Desa Sidomukti -Margoyoso

Kemudian saya coba buka google, tapi nama kolam irigasi rasulan Sidomukti tidak saya temukan. Saya klik profil Desa Sidomukti juga hanya sedikit. Berikut sebagian data Desa Sidomukti. Desa Sidomukti memiliki luas sebesar 381.511 hektar.

Desa ini berbatasan sebelah Utara dengan Desa Ngemplak Kidul, sebelah Timur berbatasan dengan Desa Pohijo, sebelah selatan berbatasan dengan Desa Mojoagung dan Desa Tanjung Rejo, dan sebelah Barat berbatasan dengan Desa Soneyan. Desa ini berada pada suhu 28 – 34 derajat Celcius.

Jumlah penduduk yang diketahui dari tahun terakhir sebanyak 5.176 jiwa yang dimana didalamnya terdapat 1438kk (kepala keluarga). Desa Sidomukti memiliki 4 dukuh, yaitu : Golilo, Pejaten, Gesing dan Kampung Anyer, yang dimana dukuh Golilo merupakan yang terbesar. Desa ini juga memiliki 4 RW dan 19 RT. ( Sumber : desasidomukti.blogspot.com ).

Wisata alam perlu di kembangkan agar lebih menarik

Kemudian pada hari ini saya mengajak beberapa anak menuju ke lokasi. Pertama saya melihat potensi keindahan alam. Ada kolam irigasi pengairan sawah, juga ada tanaman ketela, warung makan sederhana, hamparan sawah yang indah. Saya berpikir ini berpotensi jadi wisata lokal menarik bila dikembangkan serius. Saya mendapat info sedikit dari seorang masyarakat di lokasi bahwa sudah 12 tahunan kolam irigasi ini di kembangkan oleh Kepala Desanya.

Kita tahu bahwa irigasi adalah pengairan pada sawah yang basanya setelah panen, atau waktu akan pemupukan . fungsinya agar tanah mengandung unsur air dan tanaman yang akan di tanami menjadi subur. Memang betul sawah terlihat subur.

Masih menjadi wisata ‘tersembunyi’

Ehmm…saya dan anak-anak menikmati wisata ‘tersembunyi’ ini. Karena memang di laman goioge nyaris jarang di sebutkan atau malah tidak ada data potensi wisata lokal ini. Jadi maaf saya katakan ‘ Wisata Tersembunyi ‘. Barangkali saya dan yang membaca ini baru tahu. Atau jangan-jangan warga Kecamatan Margoyoso Pati belum tahu. Ya monggo saja langsung ke lokasi dan nikmati kolam air jernih, sungai irigasi sawah yang segar sambil memandang hamparan sawah yang segar. Ayo-ayo coba di kunjungi guys.

Sidomukti, 06 Juli 2020

Baca artikel lengkap Menikmati Wisata Kolam Irigasi Sidomukti Margoyoso