Seputarmuria.com, PATI – JAWA TENGAH –Moh Nur Fa’iz (34) Seorang ayah, warga Desa Asempapan Kecamatan Trangkil Kabupaten Pati, tengah menanti dengan penuh harap di ruang perawatan anak RS As Suyuthiyyah, Selasa (25/03/2025).
Di sampingnya, sang anak yang bernama Atas Fawwaz Muhammad Marzuban yang masih berusia 2 tahun, berbaring di ranjang dengan wajah polos yang tampak lesu. Si kecil sedang menjalani perawatan akibat tifus, penyakit yang kerap menyerang anak-anak, terutama di usia yang rentan.
Dengan suara lembut dan penuh kesabaran, Moh Nur Fa’iz, yang terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari segmen PPU kelas 2, berbagi kisah tentang kondisi anaknya sebelum di bawa dan sampai mendapatkan pelayanan di rumah sakit.
Sebagai seorang ayah, Fa’iz mengaku merasa sangat terbantu dengan adanya program JKN selama anaknya di lakukan perawatan.
“Awalnya, anak saya mengalami demam tinggi. Setelah konsultasi dengan dokter di puskesmas, anak saya dirujuk ke RS As Suyuthiyyah untuk pemeriksaan lebih lanjut. Setelah tes laboratorium keluar, dokter mengonfirmasi bahwa anak saya menderita tifus,” tutur Fa’iz dengan tenang, meski tampak jelas rasa khawatir di matanya.
Sejak hari itu, Fawwaz menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Namun, kekhawatiran Fa’iz sedikit teredam ketika dia merasakan betapa mudah dan cepatnya pelayanan di rumah sakit yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan tersebut.
“Kami datang di sore hari, dan proses masuk rawat inap sangat cepat. Tidak perlu menunggu lama, pihak rumah sakit segera menangani anak saya dan melakukan pemeriksaan, proses administrasinya juga cepat dan mudah,” ujar Fa’iz.
Yang paling membuatnya terkesan adalah respons cepat tenaga kesehatan di RS As Suyuthiyyah dalam memberikan perawatan yang diperlukan anaknya.
“Fawwaz mendapatkan terapi nebulizer setiap delapan jam sekali. Meski malam hari, petugas selalu datang tepat waktu untuk melakukan terapi. Bahkan saat tengah malam, anak saya tetap dilayani dengan baik. Mereka sangat profesional dan penuh perhatian,” terangnya dengan penuh semangat.
Sebagai seorang ayah yang selama ini mengandalkan program JKN, Fa’iz merasakan manfaat nyata dari program ini. Semua biaya ditanggung oleh BPJS Kesehatan, sehingga saya tidak perlu memikirkan biaya, yang tentu menjadi kekhawatiran banyak orang tua dalam situasi seperti ini
“Saya berterima kasih sekali kepada BPJS Kesehatan. Program JKN benar-benar program yang luar biasa membantu. Anak saya mendapatkan perawatan terbaik tanpa kendala, baik dari segi biaya maupun pelayanan. Semuanya berjalan lancar,” tambahnya.
Menurut Fa’iz, sebagai peserta JKN, ia merasa benar-benar diuntungkan karena seluruh biaya perawatan anaknya ditanggung penuh oleh JKN.
“Saya bisa lebih fokus mendampingi anak saya tanpa harus khawatir tentang biaya. Ini adalah pengalaman yang menenangkan sebagai orang tua,” ucapnya.
Dalam kesaksiannya, Fa’iz menekankan bahwa ia merasa nyaman dengan pelayanan yang diberikan dan keterbukaan informasi yang disampaikan oleh para petugas medis di RS As Suyuthiyyah.
“Setiap kali dokter melakukan pemeriksaan, mereka menjelaskan secara detail kondisi anak saya, termasuk tahapan perawatannya. Tidak ada yang disembunyikan, dan ini memberikan ketenangan bagi kami sebagai orang tua,” ujarnya sambil sesekali melirik ke arah putranya yang terlelap.
Fa’iz berharap bahwa program JKN terus bisa memberikan manfaat kepada masyarakat luas dalam jaminan pelayanan kesehatan. Bukti nyata manfaat yang sangat besar telah dirasakannya, tidak ada lagi kekuatiran saat sakit dengan biaya yang mungkin dihadapi karna program JKN hadir untuk memberikan perlindungan kesehatan seutuhnya.
“Tidak ada yang tahu kapan kita atau anggota keluarga akan sakit. Dengan adanya program JKN, kita tidak perlu khawatir tentang biaya kesehatan yang bisa sangat besar. Saya merasakan sendiri betapa besar manfaatnya,” katanya dengan penuh keyakinan.
Testimoni Moh Nur Fa’iz memberikan gambaran yang jelas tentang betapa pentingnya program JKN bagi masyarakat Indonesia, khususnya dalam memberikan jaminan kesehatan yang merata dan mudah diakses. Melalui program ini, Fa’iz dan keluarganya mampu menghadapi situasi darurat dengan lebih tenang, karena mereka tahu bahwa kesehatan keluarga mereka berada di tangan yang tepat. (Er)
The post Kisah Ayah Dapatkan Pelayanan Maksimal untuk Putranya Melalui Program JKN appeared first on Seputar Muria.