Seputarmuria.com, PATI – JAWA TENGAH – Ratusan masyarakat dan pejabat dari berbagai instansi hadir dan berkumpul dalam acara “Tarawih dan Silaturahmi Bersama (Tarhima) putaran ke-5” yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Pati, Minggu (16/3/2025).
Acara yang digelar di Pendopo Kabupaten Pati ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, dengan mengusung tema “Bulan Suci Ramadhan dan Meningkatkan Hubungan Silaturahmi Antara Pemerintah Dengan Masyarakat”, kegiatan ini diikuti sekitar 200 orang.
Kegiatan ini menjadi sarana untuk menjalin komunikasi dan kerjasama, serta mewujudkan kondusifitas di wilayah Kabupaten Pati.
Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama menjelaskan bahwa Tarhima merupakan kegiatan rutin tahunan yang sangat positif, terutama di bulan suci Ramadan. Kegiatan ini menjadi media untuk mempererat keakraban antara unsur pemerintah dan masyarakat Kabupaten Pati.
“Kami dari Polresta Pati berkomitmen untuk selalu hadir dan mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini, demi terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat”, ujarnya.
Sesuai dengan tagline Polri, ‘Polri Untuk Masyarakat’, pihaknya akan terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah ini.
“Tarhima putaran kelima ini adalah yang terakhir dalam rangkaian kegiatan tahun ini,” ungkap Kapolresta.
Sementara, Bupati Pati Sudewo menekankan pentingnya menjaga kondusifitas daerah, terutama selama bulan Ramadan. Beliau mengimbau masyarakat untuk melaksanakan malam takbir di masjid masing-masing dengan kegiatan yang positif.
“Saya juga menghimbau seluruh orang tua untuk tidak melibatkan anak-anak dalam pekerjaan yang berat. Biarkan anak-anak fokus belajar, karena itu adalah tugas utama mereka,” tegas Sudewo.
Acara dilanjutkan dengan tausiyah dari KH. Nawawi dari Kabupaten Rembang, yang membahas tentang malam Nuzulul Quran, amalan-amalan di bulan Ramadan, dan makna surat Al-Fatihah. Setelah itu, kegiatan Tarhima ditutup dengan doa bersama.
Kegiatan Tarhima ini diakhiri dengan ramah tamah dan makan malam bersama, mempererat tali silaturahmi antar seluruh peserta yang hadir. (Er)
The post Kapolresta Pati Sebut Tarhima sebagai Sarana Pererat Kemitraan Polisi dan Masyarakat di Bulan Suci appeared first on Seputar Muria.