Perdana Digelar, Kampung Ramadhan Desa Karanglegi Sedot Antusias Masyarakat

pada Minggu, 02 Maret 2025
  • Berita Online

Seputarmuria.com, PATI – JAWA TENGAH – Pada momen bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 ini, Desa Karanglegi, Kecamatan Trangkil, Kabupaten Pati, turut memeriahkan dengan menggelar Kampung Ramadhan.

Sebagai informasi bahwa Kampung Ramadhan Karanglegi baru pertama kali diadakan di tahun 2025 ini. Lokasinya di Alun-Alun Desa Karanglegi.

Meski baru pertama diadakan, antusiasme masyarakat cukup tinggi, baik dari kalangan pembeli maupun pedagang. Keramaian semakin terasa ketika menjelang waktu berbuka puasa.

Ada berbagai lapak pedagang, mulai dari aneka makanan dan minuman hingga mainan. Ada pula jasa wahana permainan anak.

Ketua Panitia Kampung Ramadhan Karanglegi, Nurkhan, mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan selama 15 hari pertama bulan Ramadan.

“Kemarin pas ada rapat di Pemerintah Desa, ada usulan dari warga, bagaimana kalau di Karanglegi kita adakan Kampung Ramadhan seperti di desa-desa lain seperti Kajen,” ujar dia.

Kampung Ramadhan untuk pertama kali diadakan di Desa Karanglegi atas seizin dan dukungan pemerintah desa.

Menurut Nurkhan, pada event perdana ini, antusiasme pedagang lumayan tinggi. Dari total 32 petak lapak yang disewakan panitia, para hari kedua Ramadan ini sudah ada 18 pedagang yang menempati.

“Para pedagang tidak hanya berasal dari desa setempat, melainkan juga dari luar desa. Para pedagang hanya ditarik iuran sebesar Rp 50 ribu, ditambah Rp 10 ribu untuk biaya listrik agar bisa ikut berjualan selama 15 hari”, imbuhnya.

Meski baru dibuka dalam dua hari ini, pengunjung sangat ramai. Terutama mendekati waktu berbuka puasa.

Selain itu, menarik pengunjung, panitia juga menyediakan panggung hiburan untuk bermacam penampilan, mulai dari rebana, orkes, hingga akustik.

“Rencana tahun-tahun depan akan kami adakan lagi. In syaa Allah kami lihat dulu prospeknya tahun ini seperti apa, untuk kami evaluasi agar lebih bagus lagi dalam penyelenggaraan selanjutnya,” pungkasnya. (Er)

The post Perdana Digelar, Kampung Ramadhan Desa Karanglegi Sedot Antusias Masyarakat appeared first on Seputar Muria.