Seputarmuria.com, PATI – JAWA TENGAH – Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling (MGBK) Kabupaten Pati menggelar Expo Kampus 2025 di Hotel Pati selama dua hari, Selasa – Rabu, 21 – 22 Januari 2025.
Pembukaan kegiatan Expo Kampus tersebut dihadiri oleh perwakilan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Jawa Tengah, Ketua MKKS, Ketua ABKIN Pati, Ketua MGBK Pati, serta sejumlah kepala sekolah tingkat SMA, SMK dan MA.
Ketua Asosiasi Bimbingan dan Konseling Indonesia (ABKIN) Kabupaten Pati, Solekhan berterima kasih atas kontribusi dari semua pihak atas terselenggaranya kegiatan yang menggandeng perguruan tinggi tersebut.
“Melalui Expo Kampus ini, dapat menambah wawasan bagi anak – anak kita, generasi penerus kita, yang nantinya untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi. Sesuai dengan cita – cita yang diharapkan”, jelasnya.
Pihaknya menyebut, pastinya nanti, anak – anak akan mendapatkan sekilas informasi tentang perguruan tinggi maupun swasta, fasilitas serta beasiswa yang sangat diharapkan.
Ketua Panitia Expo Kampus 2025, Nur Wasis, menjelaskan bahwa guru Bimbingan dan Konseling (BK) memiliki peran penting dalam membimbing karier siswa, termasuk memfasilitasi mereka untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
“Tujuannya tentu saja memberi referensi mendalam kepada siswa terkait perguruan tinggi negeri, swasta dan perguruan tinggi kedinasan”, ungkapnya.
Nur Wasis menambahkan bahwa panitia telah mempersiapkan stand-stand untuk puluhan perguruan tinggi yang akan berpartisipasi. Perguruan tinggi yang hadir mencakup wilayah dari Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur hingga DIY.
“Manfaatnya yaitu, siswa di SMA, MA dan SMK benar – benar paham macam – macam perguruan tinggi yang sesuai dengan minat dan bakat mereka. Sedangkan untuk kampus yang terdiri dari 12 perguruan tinggi negeri, 56 perguruan tinggi swasta dan 8 perguruan tinggi kedinasan”, jelasnya. (Er)
The post Expo Kampus 2025 MGBK Pati, Bantu Siswa Dapatkan Wawasan Tentang Perguruan Tinggi Sesuai Potensi Diri appeared first on Seputar Muria.