Seputarmuria.com, PATI – Perkembangan zaman sekarang ini telah memberikan dampak terhadap kehidupan, salah satunya terciptanya perkembangan terhadap jenis makanan dan minuman untuk dikonsumsi.
Namun, perkembangan pangan tersebut tidak hanya berdampak positif saja, tetapi juga memiliki dapat negatif. Dampak negatif tersebut diantaranya adalah semakin banyaknya jenis makanan yang disebut sebagai Junk Food yang mana tidak baik untuk kesehatan jika dikonsumsi terus-menerus.
Adapun jenis makanan tersebut justru lebih disukai oleh anak-anak sekarang ini dibandingkan dengan makanan yang bergizi dan menyehatkan. Padahal jika makanan Junk Food tersebut dikonsumsi dalam jangka Panjang dapat berdampak buruk pada kesehatana anak.
Menanggapi permasalahan tersebut, di bawah bimbingan DPL Ocid Mursid, Mahasiswa KKN Tim II UNDIP 2021/2022 yaitu Rico Dinaryadi belum lama menggelar program kerja “Sosialisasi Pentingnya Konsumsi Ikan untuk Kesehatan Anak”.
Ia menyebut bahwa program kerja ini dilaksanakan di Sekolah Dasar di Desa Bakaran Kulon, yaitu SDN Bakaran Kulon 01 atau lebih tepatnya di dalam ruang kelas 04 sekolah dasar tersebut.
“Tujuan dari program ini adalah untuk memberikan informasi mengenai manfaat atau khasiat luar biasa dari mengkonsumsi ikan sebagai upaya untuk meminimalisir banyaknya anak-anak yang mengkonsumsi makanan Junk Food”, ujarnya.
The post Dukung Terwujudnya Generasi Cerdas, Mahasiswa KKN Tim II UNDIP Sosialisasikan Pentingnya Makan Ikan untuk Kesehatan Anak appeared first on Seputar Muria.