Seputarmuria.com, PATI – Seorang pria berinial OS (28) Warga Kabupaten Pemalang, kini harus berurusan dengan Polisi. Pasalnya, dia telah melakukan aksi pencurian perhiasan milik Kusni, warga Desa Mencon, Kecamatan Pucakwangi, Pati, Jumat (29/4/2022) siang.
Tidak sedirian, OS melakukan pencurian dengan pemberatan (Curat) bersama seorang rekannya, yakni B (45) warga Palu, Sulawesi Tengah, yang kini masih menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO).
Kasi Humas Polres Pati, Iptu Sukarno mengatakan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 12.15 WIB. Saat itu, korban tengah bersantai di rumah, kemudian didatangi oleh pelaku.
“Salah satu pelaku berinisial B (45) yang kini masih menjadi DPO bertanya kepada korban, apakah korban sudah disuntik vaksin atau belum. Kemudian pelaku mengatakan bahwa korban mendapat bantuan sosial Covid -19 sebesar Rp300 ribu sebanyak tiga kali pencairan, dengan syarat korban difoto tanpa memakai perhiasan,” jelas dia.
Setelah korban melepas perhiasan, lanjut Iptu Sukarno, di sana para pelaku melancarkan aksinya. Pelaku OS mengajak korban untuk foto di dapur. Kemudian B mengambil perhiasan di kamar korban.
Setelah para pelaku berhasil melancarkan aksinya, keduanya bergegas pergi meninggalkan rumah Kusni. Namun Kusni merasa curiga terhadap mereka berdua. Kemudian korban mengecek perhiasannya di kamar, namun ternyata sudah raib.
The post Dua Pria Curi Perhiasan Warga Mencon Pucakwangi, Modus Menyamar Jadi Petugas Bansos appeared first on Seputar Muria.