Anggota MPR Sri Wulan Dengar Pendapat Masyarakat Bersama Warga Desa Jakenan Kecamatan Jakenan

pada Jum'at, 29 Oktober 2021
  • Berita Online

WARTAPHOTO.net. PATI.  Anggota DPR/MPR RI Hj. Sri Wulan, S.E.,M.M  gelar agenda Dengar Pendapat Masyarakat, di Desa Jakenan Kecamatan Jakenan Kab. Pati, (29/10/21). Acara yang diselenggarakan di Balai Desa Jakenan ini dihadiri 150-an peserta.

Sri Wulan menuturkan bahwa kegiatan dengar pendapat masyarakat ini sebagai kesempatan yang baik karena dapat menyapa langsung dan berdiskusi sekaligus menampung keluh kesah masyarakat.

Legislator muda yang berasal dari Dapil 3 Jateng (meliputi Pati, Rembang, Blora, Grobogan) ini juga menyampaikan berbagai hal yang terkait pokok-pokok fungsi MPR RI, juga terutama juga tugas bidang di Komisi VIII

“Terima kasih Bapak Ibu dan sahabat-sahabat semuanya.  Sebagaimana panjenengan tahu saya adalah wakil panjenengan. Saya juga lahir di Jakenan sehingga sangat penting kegiatan dengar pendapat masyarakat ini salah satunya diadakan disini.  Panjenengan silakan menyampaikan unek-uneg juga saran agar bisa kami bahas solusinya di Senayan,” tuturnya mengawali pembicaraan.

Acara semakin seru ketika di pertengahan sambutannya, disisipi tanya jawab berhadiah sarung dan jilbab. Salah satu pertanyaannya adalah berapa jumlah anggota MPR periode 2019-2024 dan berapa lama masa jabatannya.

Banyak peserta yang mengacungkan jari menjawab pertanyaan, namun beberapa diantaranya memang sempat mencari informasi digawai yang dipegangnya. Mereka pun mendapatkan hadiah doorprize yang disiapkan. Walau kadang ada peserta yang salah menjawab pertanyaan namun tetap meminta doorprize. Namun, tingkah kelucuan peserta juga menambah keseruan acara.

“Jadi, anggota MPR periode 2019-2024 terdiri dari 575 anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan 136 anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Totalnya ada 711 anggota MPR dengan masa jabatan selama 5 tahun. Berakhir bersamaan pada saat anggota MPR yang baru mengucapkan sumpah/janji. Seperti itu rinciannya Bapak Ibu sekalian,” terangnya.

Diungkapkannya pula bahwa saat ini dirinya berada di Komisi VIII.

“Saat ini saya berada di Komisi VIII DPR RI yang membidangi bidang keagamaan, sosial, kebencanaan, serta pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak. Sehingga bapak ibu yang punya permasalahan atau unek-unek seputar hal tersebut saya siap dengar pendapat masyarakat,” tutur politikus muda Partai NasDem tersebut.

Acara berakhir dengan tertib dan aman. Paket sembako telah disiapkan sebagai buah-tangan dan ungkapan terima kasih telah menghadiri acara tersebut.

Reporter: Revan Zaen

Editor: A. Muhammad