MCCC Jepara Bantu APD ke RS PKU Muhammadiyah Mayong

pada Kamis, 25 Juni 2020
  • Berita Online

Jepara, Mitrapost.com – Muhammadiyah Covid-19 command center (MCCC) Jepara membantu RS PKU Muhammadiyah Mayong dengan memberikan APD untuk tenaga medis.

APD ini serahkan oleh Roy Alviantoro ketua MCC Jepara kepada direktur RS PKU Muhammadiyah Mayong dr. Titik Sumarni disaksikan oleh M. Yusuf dari Majelis Pembina Kesehatan Umum (MPKU) dan Nur Kholis dari LAZISMU Jepara pada Rabu (24/ 6/2020) di RS PKU Muhammadiyah Mayong Jepara.

Baca juga : Tekan Penyebaran Corona, Kodim Jepara Lakukan Pemantauan di Posko Nalumsari

Roy berharap bantuan ini dapat membantu pihak rumah sakit agar dapat meningkatkan pelayanan dalam menangani kasus covid.

“Semoga bantuan APD ini dapat membantu meringankan beban RS PKU Muhammadiyah Mayong agar dapat meningkatkan kinerja para pahlawan kesehatan dalam memberikan pelayanan terbaik untuk para pasien. Kesulitan RS PKU Muhammadiyah Mayong harus kita pikul bersama, jangan sampai mereka berjuang sendirian, dan mereka harus kita dukung” ucapnya.

Baca juga : 

Tekan Penyebaran Corona, Kodim Jepara Lakukan Pemantauan di Posko Nalumsari Peduli Dampak Covid-19, TNI Polri Jepara Bagikan 200 Nasi Kotak KPU Rembang Akan Bentuk PPDP

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, instagram, dan twitter

Redaktur : Dwifa Okta

The post MCCC Jepara Bantu APD ke RS PKU Muhammadiyah Mayong appeared first on Mitrapost.com - Portal Media Online Terupdate di Eks-Karesidenan Pati & Kota Semarang.