Akibat Pandemi, Dana Hibah untuk Keolahragaan di Pati Baru Cair 25 Persen

pada Selasa, 23 Juni 2020
  • Berita Online

Pati, Mitrapost.com – Pandemi Covid-19 menuntut pemerintah membatasi aktivitas atlet yang sifatnya menyebabkan kerumunan. Diakui bendahara KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Kabupaten Pati, hal ini berdampak pada penundaan pencairan dana hibah keolahragaan.

“Dana hibah keolahragaan untuk Cabang Olahraga (Cabor) selama pandemi covid menunggu kebijakan dari Pak Bupati. Setelah covid ini agak aman mungkin langsung dicairkan. Sudah ada yang cair tapi belum diberikan semua,” Ungkap Darsuki selaku Bendaharan KONI Pati, pada Selasa (23/6/2020).

Darsuki menjelaskan, besaran dana hibah yang turun dari Pemkab baru 25%. Dana ini nantinya akan digunakan khusus untuk keorganisasian di KONI. Sedangkan 75% akan dicairkan langsung ke masing-masing Cabor.

“Tanggal 9 Juni 2020 dana hibah sudah cair, tapi baru dicairkan 25%, hanya untuk kegiatan operasional organisasi,” terang Darsuki.

Baca juga : Kepengurusan Baru, Semua Agenda KONI Rembang Tertunda

“75 % lainnya nanti rencananya untuk pembinaan organisasi cabang olahraga, untuk kejuaraan cabang olahraga, serta untuk mendukung sarana dan rehabilitasi sarana. Kalau tidak ada pandemik ya sudah keluar semua. Nanti dana itu cair bukan lewat KONI namun langsung melalui masing-masing Cabor,” imbuhnya.

Hingga saat ini diakui Darsuki, KONI Pati telah mengajukan dana hibah untuk Cabor kepada Pemkab, dan Ia berharap dana ini dapat cair secepatnya.

“Dana hibah ini nanti bila covid sudah dinyatakan aman, Pak Bupati akan mencairkan. Kemarin KONI sudah melayangkan surat ke Bupati kaitannya untuk keolahragaan. Khususnya untuk cabang olahraga. Hingga sekarang belum ada kabar, tapi dalam waktu dekat saya yakin Pak Bupati akan cairkan,” pungkasnya. (*)

Baca juga : 

Para Atlet Pati Tetap Berlatih Mandiri Selama Masa Pandemi Pandemi Tak Halangi Para Atlet Tinju Berlatih Ditunda Karena Covid-19, Agenda KONI Kabupaten Pati Mulai Dilanjutkan Lagi

 

Simak juga Video : Penerima Bantuan di Rembang Mencapai 183 Ribu Orang

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, instagram, dan twitter

Redaktur : Dwifa Okta

The post Akibat Pandemi, Dana Hibah untuk Keolahragaan di Pati Baru Cair 25 Persen appeared first on Mitrapost.com - Portal Media Online Terupdate di Eks-Karesidenan Pati & Kota Semarang.