Seputarmuria.com, PATI – Satu tim SMP Negeri 3 Pati yang terdiri dari Fernandito Akbar K, Fatih Adianta Hutomo, Meitri Ayuisyari, Fiqy Trisa Insani, dan Brenda Dwi Artika berhasil lolos final kompetisi Internasional Sains Projek di Korea pada ajang World Invention Creativity Olympic (WICO) 2021.
Kompetisi siber terbaik dunia, World Invention Creativity Olympic (WICO) ke-10 diadakan di Korea pada 8-10 Juli 2021 mendatang secara online dan offline. Pada ajang kali ini SMP Negeri 3 Pati memilih jalur online.
Mengacu pada aplikasi yang diajukan yakni Cyber Exhibition Hall akan merilis dan meninjau video pameran dan presentasi untuk memberikan penghargaan Grand Prix, Medali Emas, Medali Perak dan Medali Perunggu. Beberapa pemenang WICO 2020 diterima di Universitas Harvard serta universitas terkenal di seluruh dunia.
Adapun dala ajang tersebut, semua pemenang akan memperoleh sertifikat dan medali yang akan dikirim melalui POS.
Ketua projek sains Fernandito Akbar menyampaikan, projek sains yang diajukan tim SMP Negeri 3 Pati berjudul “The Utilization Of Tobacco Leaves And Kapok Shell Ash For Producing Anti Termite Biopesticide As The Friendly Environmental Wood Protector”.
“Yaitu bahan biopestisida anti rayap tanah dari filtrat tembakau dan ekstrak limbah kulit buah randu untuk melindungi kayu pada bangunan dari serangan rayap tanah”, ungkapnya.
Dalam tahapannya, projek sains ini dikerjakan di laboratorium Fisika SMP Negeri 3 Pati sekira 7 bulan sejak Oktober 2020 sampai April 2021 dengan hasil nilai retensi sebesar 12 – 22 kg/m3, mortalitas rayap sebesar 86 – 97 % dan penurunan berat sampel kayu sebesar 15.03 % untuk sampel kayu tanpa bahan pengawet dan 0,82 – 0,98 % untuk sampel kayu dengan perlakuan bahan pengawet biopestisida dari daun tembakau dan limbah kulit buah randu.
“Pengerjaan projek sains ini memiliki kendala diantaranya peralatan untuk riset namun bisa diatasi dengan kerjasama SMA PGRI 2 yang terbiasa melakukan riset. Sedangkan mengenai bahan baku tembakau dan limbah kulit buah randu sangat mudah didapatkan”, jelasnya.
Sementara koordinator guru pembimbing Mohamad Rauf merasa bangga karena anak bimbingan mampu lolos final di ajang bergensi ini. Kepala SMP Negeri 3 Pati Rukayah dalam penjelesannya keberbahasilan tim Sains Projek SMP Negeri 3 Pati lolos di ajang bergengsi ini berkat support pendanaan dari komite dan kekompakan tim pembimbing.
“Mohon doa masyarakat Kabupaten Pati semoga Tim SMP Negeri 3 Pati mampu memperoleh medali pada World Invention Creativity Olympic 2021 tahun ini”, harapnya. (Er)
The post Tim SMPN 3 Pati Lolos Final di Korea Ajang World Invention Creativity Olimpic 2021 appeared first on Seputar Muria.