Banggar DPRD Pati, Setujui Pelaksanaan APBD Tahun 2019

pada Sabtu, 20 Juni 2020
  • Berita Online

Banggar DPRD Pati, Setujui Pelaksanaan APBD Tahun 2019

PATINEWS.COM – KOTA,

Banggat (Badan Anggaran) DPRD Kabupaten Pati kembali mengadakan rapat pembahasan terkait hasil pembahasan yang dilakukan oleh seluruh Komisi pada pelaksanaan APBD Kabupaten Pati tahun anggaran 2019. Jum’at pagi, (19 Juni 2020).

Didalam hasil pembahasan yang disampaikan disetiap Komisi, masih ditemukan catatan-catatan yang harus ditindak lanjuti oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Pati, agar nantinya diharapkan bisa meningkatkan kualitas kerja dalam pembahasan APBD Kabupaten Pati di tahun selanjutnya.

Pada intinya, semua Komisi yang ada di DPRD Kabupaten Pati menyetujui pelaksanaan APBD Kabupaten Pati pada tahun anggaran 2019.

Ali Badrudin, selaku Ketua DPRD Kabupaten Pati menyampaikan bahwa, dari pihak DPRD sendiri menyetujui pelaksanaan APBD Kabupaten Pati pada tahun anggaran 2019 ini.

Namun, catatan maupun rekomendasi dari setiap Komisi harus diperhatikan dan perlu ditindaklanjuti.

“Masih ada beberapa catatan dalam pelaksanaan APBD Kabupaten Pati tahun anggaran 2019 yang disampaikan dari masing-masing Komisi, namun hal ini jangan dijadikan beban melainkan tolak ukur untuk meningkatkan kinerja pada pelaksanaan APBD Kabupaten Pati ditahun selanjutnya,” terangnya.

Sementara itu, Ketua TAPD Kabupaten Pati Suharyono mengaku siap untuk mengkaji dan menindaklanjuti catatan-catatan yang disampaikan oleh Komisi di DPRD Kabupaten Pati, dari rapat Komisi bersama pihak terkait, sehingga tidak terulang pada pelaksanaan APBD Kabupaten Pati di tahun mendatang.

Rencananya, dari hasil rapat Banggar yang dilaksanakan ini, akan di sampaikan pada rapat Paripurna DPRD Kabupaten Pati pada senin mendatang bersama Bupati Pati.

(PN/ DOK HUMAS DPRD PATI).

Baca artikel lengkap Banggar DPRD Pati, Setujui Pelaksanaan APBD Tahun 2019