Demak, Mitrapost.com – Pemkab Demak bagikan 50 paket sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 di sekitar Masjid Agung Demak pada Selasa (16/6/2020).
“Mereka antara lain tukang ojek dan pedagang di sekitaran MAD yang tidak bisa bekerja karena wisata Masjid Agung Demak tidak berjalan” ujar H. M. Natsir, Bupati Demak.
Bantuan sembako tersebut berupa beras 5 kg, mie 5 bungkus, roti kering 1 bungkus, susu 1 bungkus, minyak 1 liter dan sirup 1 botol.
Baca juga : Lorong Indah Masih Buka di Masa Pandemi
Dengan bantuan tersebut, Bupati berharap dapat dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat yang menerima.
“Bantuan tersebut layak kami berikan, memang tak seberapa, tapi semoga dapat dimanfaatkan dengan baik,” pungkasnya.
Dalam acara tersebut, selain Bupati Demak, juga dihadiri oleh Kapolres Demak, Fidelis Purna Timoranto, Wakapolres Demak, Ahmadi, Kajari Demak, Suhendra, Ketua PN Demak, Agam Syarief dan Kasdim 0716 Demak, Tadarusman. (*)
Baca juga :
Angka Kecelakan di Rembang pada 4 Bulan Terakhir Mengalami Penurunan Selama Masa Pandemi, Dishub Rembang Kurangi Jam Pemeriksaan Uji KendaraanJangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook dan instagram
Redaktur : Dwifa Okta
The post Pemkab Demak Bagikan Sembako ke Masyarakat Terdampak Covid-19 appeared first on Mitrapost.com - Portal Media Online Terupdate di Eks-Karesidenan Pati & Kota Semarang.