Rembang, Mitrapost.com – Dinas Perhubungan Kabupaten Rembang mengurangi jam pendaftaran pemeriksaan kendaraan selama pendemi Covid-19.
“Ini pendaftaran uji kami batasi. Ya ini karena corona itu. Jadi pendaftarannya kami batasi sampai jam 10” ucap Untung Buntaran di kantornya pada Selasa (16/6/2020).
Diketahui sebelumnya pemeriksaan sampai jam 12 siang, saat ini hanya sampai jam 10 pagi. Hal itu untuk meminimalisir resiko yang ada. Terutama terhadap kendaraan antar pulau yang melakukan pemeriksaan kendaraan di Rembang.
“Awalnyakan yang paling ditakutkan dari luar pulau, jadi kami melakukan ini semua itu” imbuhnya.
Baca juga : Angka Kecelakan di Rembang pada 4 Bulan Terakhir Mengalami Penurunan
Selain membatasi jam pendaftaran, pihaknya juga telah menerapkan protokol kesehatan dengan menyediakan cairan disinfektan, thermo gun, dan menyarankan untuk mencuci tangan terlebih dahulu.
“Di sini harus ikut protokol. Masuk dari sana (pintu masuk) disemprot pakai disinfektan, terus di sini ada pengukur suhu, dan di situ (pintu masuk pendaftaran) cuci tangan.” Jelasnya.
Menurutnya, protokol yang diterapkan ini adalah bagian dari instruksi Pemerintahan Pusat. Dan juga bentuk dari koordinasi dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Rembang. (*)
Baca juga :
Pawone Mak Aty, Inovasi Jajanan Tradisonal di Rembang Memasuki New Normal, Dishub Demak Batasi Uji KIR Kendaraan
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook dan instagram
Redaktur : Dwifa Okta
The post Selama Masa Pandemi, Dishub Rembang Kurangi Jam Pemeriksaan Uji Kendaraan appeared first on Mitrapost.com - Portal Media Online Terupdate di Eks-Karesidenan Pati & Kota Semarang.