Jepara, Mitrapost.com – Sejumlah bahan makanan pokok cenderung stabil dibandingkan saat puasa Ramadhan, namun jumlah pembeli menurun cukup signifikan disbanding setelah lebaran. Keadaan ini dialami oleh salah satu penjual sembako, Nur Rohmah, di Pasar Mlonggo Kecamatan Mlonggo Kabupaten Jepara, Rabu (10/6/2020).
Menurut pantauan Mitrapost.com harga beras tidak mengalami kenaikan maupun penurunan di harga Rp10.000 per kg, Telur Rp22.000 per kg. Minyak Goreng standar dengan harga Rp13.000 per kg. Hanya gula pasir yang mengalami penurunan harga dari Rp. 17.000 menjadi Rp13.000 per kg.
Baca juga: Ditutup Tiga Hari, Pasar Mangkang Lakukan Sterilisasi
Sedangkan bumbu dapur seperti bawang putih dijual dengan harga Rp20.000 per kg, cabai Rp10.000 per kg, sedangkan bawang merah mengalami kelonjakan harga dari Rp35.000 menjadi Rp50.000.
Di awal masa pandemi kondisi ekonomi pedagang sembako cukup stabil dibandingkan dengan pasca lebaran yang mengalami penurunan cukup drastis.
“Ya dulu sebelum ada corona bisa dapat uang perhari kira-kira satu juta, terus pas awal-awal ada corona masih bisa dapat uang kira-kira tujuh ratus ribu biasanya lebih. Mungkin karena pada nyetok, soalnya takut keluar, sekarang dapat uang lima ratus ribu per hari jarang,“ ungkap Nur Rohmah saat ditemui pada Rabu (10/6/2020).
Baca juga: ‘New Normal’ di Lingkungan Ponpes, Bupati Pati: Tunggu Regulasi Resmi Kemenag
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook dan instagram
Redaktur : Ulfa PS
The post Harga Sembako Cenderung Stabil di Jepara, Pembeli Justru Menurun Pasca Lebaran appeared first on Mitrapost.com - Portal Media Online Terupdate di Eks-Karesidenan Pati & Kota Semarang.