WARTAPHOTO.net. PATI. Secara resmi, Tim Liga 2 Indonesia PSG (Putra Sinar Giri) Gresik berubah menjadi PSG (Putra Safin Group) Pati. Launching dilakukan di The Safin Hotel lantai 10 pada (26/12/20).
Acara yang dipandu oleh presenter olahraga Bung Tio Nugroho ini juga dihadiri menajemen PSG lama lengkap dengan pendirinya yakni Bisri Affandi. Acara dimulai dengan sambutan dengan nada haru penuh emosional oleh Bisri Affandi yang akhirnya merelakan dengan ikhlas klub yang dibawanya naik kasta karena dipegang oleh tangan yang tepat, Saiful Arifin.
“Bicara visi, kami bertekad untuk meningkatkan sepak bola Pati di kancah nasional dan internasional, sehingga mampu menggairahkan sepak bola Pati dan harapannya tentu saja dapat mengharumkan nama Pati di jenjang lebih tinggi di sepak bola,” kata owner PSG Pati, Saiful Arifin.
Untuk jajaran pelatih, PSG Pati akan dipimpin oleh head coach berpengalaman juga legenda Persebaya yakni Ibnu Grahan. Pemanggilan pemain incaran akan segera dilakukan sekitar 15 Januari 2021, tentunya dengan kualitas layak di Liga 2 atau dari liga 1.
Owner PSG Pati Saiful Arifin, dan Manajer Tim Doni SetiabudiSementara untuk manajer, dipercayakan kepada Doni Setiabudi yang dikenal dengan Kang Jalu (Owner Bandung Premier League). Pria enerjik ini juga pernah mencalonkan diri sebagai ketua PSSI beberapa tahun silam.
“Harapannya adalah kehadiran PSG Pati dapat lebih menyatukan masyarakat Kabupaten Pati untuk bersama-sama lebih memajukan daerahnya lewat sepak bola,” ucap Kang Jalu.
Dirinya juga menyebut nama PSG ini sengaja memang jangan diubah karena lebih memudahkan sisi marketingnya. “Lebih mudah pansos-nya, karena sudah ada klub mapan di luar negeri yang menggunakan nama tersebut,” ungkapnya.
Terkait target tim Owner PSG Pati Saiful Arifin dan Manajer Tim Doni Setiabudi kompak tidak muluk-muluk.
“Namun demikian, kita targetkan brand PSG Pati ini meski di liga 2, gaungnya harus setenar klub di Liga 1,” ungkapnya.
Cara Smart
Terkait alasan mengakuisisi klub liga 2 ini Saiful Arifin memberikan penjelasan lengkap.
“Sepakbola Pati itu, sudah dari tahun 50an, se Karesidenan, tinggal Pati yang belum merasakan kasta lebih tinggi. Kudus, Purwodadi, Rembang, Jepara sudah pernah menikmati liga diatas yang lebih profesional. Kok Pati tidak pernah melakukan. Kita sudah berusaha dari liga 3 sampai berdarah-darah. Kalau kita sudah berdarah-darah dan tidak naik ya cari jalan lain. Tentunya dengan jalur yang baik dengan cara yang smart. Ada ratusan bahkan ribuan klub di liga 3 yang berebut naik. Hanya ada 24 klub yang bisa merasakan atmosfer professional ini,” ungkapnya.
Manajemen PSG Gresik yang akan berlaga di Liga 2Dalam acara ini juga diperkenalkan julukan tim adalah Laskar Kembang Joyo, Suporter Bala Yodha, dan home base di Gelora Soekarno Mojoagung Trangkil Pati Jawa Tengah. Tim ini Februari mendatang dijadwalkan akan mulai pertandingan lanjutan liga 2.
PSG Pati akan bertanding di group C melawan PSPS Riau (tuan rumah), Mitra Kukar, Martapura, Tiga Naga, dan PSIM Yogyakarta. Pertandingan home tournament akan dilaksanakan di Stadion Kaharudin Nasution, Rumbai, Pekanbaru, Riau.
Reporter: Revan Zaen
Editor: A. Muhammad